Globalpewartasakti.com | NASIONAL (GPS) – Wakil Menteri Perdagangan, Dyah Roro Esti menjadi pembicara kunci dalam Round Table Discussion Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) di Menara Kadin, Jakarta, Jumat, (25 Apr).
Acara ini mengangkat tema “Tarif 32% AS: Tantangan dan Peluang Baru dalam Ekspor, Forwarding, dan Logistik Nasional” dan dihadiri oleh Ketua Umum Kamar Dagang Indonesia (KADIN) Anindya N. Bakrie serta para pelaku usaha di bidang logistik.
Dalam sambutannya, Wamendag Roro menekankan pentingnya Indonesia memiliki sistem logistik yang adaptif sebagai bagian dari kesatuan strategi nasional dalam menghadapi tantangan global, seperti tarif resiprokal Amerika Serikat.
Wamendag Roro juga menjelaskan, negosiasi perdagangan tidak hanya menyangkut tarif, tetapi juga kelancaran alur logistik lintas batas dari kepabeanan, inspeksi karantina, hingga pengakuan dokumen digital.
Dalam kegiatan ini Wamendag didampingi oleh Dirjen Pengembangan Ekspor Nasional Kemendag, Fajarini Puntodewi.(*)
Sumber : Kemendag RI