14 Juni, Parosil Akan Resmikan Wisata Pasar Tematik Jelajah Danau Ranau

- Editorial Team

Selasa, 10 Juni 2025 - 12:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Globalpewartasakti.com | NASIONAL (GPS)  – Pasar tematik jelajah Danau Ranau yang berlokasi di Pekon Lombok Kecamatan Lumbok Seminung dijadwalkan akan diresmikan Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus pada Sabtu 14 Juni 2025, Selasa (10/06).

Peresmian akan berlangsung pada sore hari pukul 16.00 WIB.

Dengan diresmikannya Pasar Tematik Jelajah Danau Ranau ini, akan menambah daftar wisata di Kabupaten Lampung Barat.

Bupati dua periode itu mengatakan, dengan bertambahnya daftar wisata di Lampung Barat diharapkan dapat meningkatkan pendapatan daerah dan tarap hidup masyarakat.

“Dengan bertambahnya wisata di Lampung Barat diharapkan dapat meningkatkan pendapatan daerah dan menambah prekonomian masyarakat,” kata dia.

Terlebih dikatakan Pak Cik begitu sapaan karibnya bagi Bupati Lampung Barat . Pasar Tematik Jelajah Danau Ranau ini mengusung konsep perpaduan antara wisata dan perdagangan.

Baca juga:  Wabup Lampung Barat: Merayakan Keberagaman dan Keharmonisan di Lampung Barat Melalui Sekura Cakak Buah

“Selain masyarakat bisa menikmati wisata juga bisa berbelanja, baik produk UMKM maupun kebutuhan sehari-hari,” terangnya.

Parosil Mabsus mengajak seluruh lapisan masyarakat Lampung Barat untuk turut serta memeriahkan presmian salah satu wisata kebanggan Kabupaten yang kerap di sebut Negeri di atas awan.

“Saya mengajak seluruh masyarakat khususnya para pencinta wisata, kuliner
dan yang suka dengan suasana baru jangan lupa Lampung Barat punya gawe peresmian pasar tematik, mari ikuti dan ramaikan,” ujarnya.

Baca juga:  Resmi Dilantik, Parosil Komitmen Hadirkan Kebijakan Pro-Rakyat

Menurut Parosil Mabsus, wisata yang menelan anggaran 70 miliar ini memiliki panorama yang sejuk dan romantis dilatar belakangi indahnya Danau Ranau dan Gunung Seminung.

“Yakin saudara-saudara akan mendapatkan suasana yang sejuk romantis,” pungkasnya.(*)

Berita Terkait

Kejari Lambar Targetkan 2025 Buka lahan Tujuh Hektare Untuk Ketahanan Pangan, Sekda : Pemda Siap Bersinergi
Azana Hospitality Raih Penghargaan “Best Local Hotel Management” di Ajang Exquisite Awards 2025.
Dari Cuci Tangan hingga Tangkal Stunting, TP-PKK Lampung Barat Bergerak Bersama Anak Sekolah
Polres Lampung Barat Amankan Tiga Pelaku Curanmor
Staf Ahli Bidang Administrasi Umum : Jejak Wartawan Bangun Daerah Dengan Berita Proporsional
Pelantikan dan Pengukuhan DPC Persatuan Wartawan Republik Indonesia Kabupaten Lampung Barat Periode 2025–2028 Digelar di Liwa.
Bupati Lampung Barat Sebut Tidak Ada Lagi Alasan Anak di Lampung Barat Tidak Mengeyam Pendidikan
Parosil Harap Yayasan Dayah Raudhatul Ma’arif Al Amiriyyah Jadi Pilar Utama Moderasi Beragama

Berita Terkait

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 13:03 WIB

Sat Narkoba Berhasil Mengamankan Seorang Pelaku Penyalahgunaan Narkotika Jenis sabu

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 12:46 WIB

Wamenkes Ajak IDI Perkuat Kemitraan dan Pemerataan Dokter di Seluruh Indonesia

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 12:27 WIB

Peringatan Hari Santri, Presiden Prabowo: Santri Adalah Penjaga Moral dan Pelopor Kemajuan Bangsa

Jumat, 24 Oktober 2025 - 11:56 WIB

Sat Pol Airud Polres Lampung Timur Amankan Pelaku Pencurian Kapal Nelayan di Muara Gading Mas

Jumat, 24 Oktober 2025 - 11:53 WIB

Polisi Tangkap Pelaku Pemerkosaan Anak di Kalianda

Jumat, 24 Oktober 2025 - 11:30 WIB

Wamenkeu Suahasil: DJPb Berperan sebagai Modern Treasurer Pengelola Perekonomian

Jumat, 24 Oktober 2025 - 11:21 WIB

Terima Audiensi PB AI, Menpora Erick Tegaskan Komitmen Dukungan untuk Prestasi Akuatik Indonesia

Jumat, 24 Oktober 2025 - 11:14 WIB

Netty Aher Apresiasi Program Magang Nasional, Dorong Pemerataan dan Kualitas Pembelajaran Kerja

Berita Terbaru