PAN Gelar Pasar Murah di Sukadadi, Dukung Paslon Nomor 2.

- Editorial Team

Kamis, 15 Mei 2025 - 14:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAN Gelar Pasar Murah di Sukadadi, Dukung Paslon Nomor 2

Globalpewartasakti.com | Pesawaran(GPS). Dalam upaya membantu masyarakat menghadapi kenaikan harga kebutuhan pokok, Partai Amanat Nasional (PAN) mengadakan kegiatan PANsar atau Pasar Murah pada Kamis, 15 Mei 2025, yang bertempat di kediaman Bapak Anhar, Desa Sukadadi, Kecamatan Gedong Tataan, Kabupaten Pesawaran.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara ini dihadiri oleh Harianto, Anggota DPRD Kabupaten Pesawaran dari Fraksi PAN, serta sejumlah pengurus PAN setempat. Dalam kegiatan tersebut, PAN juga menyatakan dukungan kepada Pasangan Calon (Paslon) Nomor Urut 2, yakni Nanda Indira dan Antonius Muhammad Ali, yang dinilai memiliki komitmen kuat terhadap kesejahteraan masyarakat.

Baca juga:  KPU Bandar Lampung adakan Rapat Pleno Terbuka, Penetapan Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota terpilih Bandar Lampung Tahun 2024.

Ketua DPD PAN Kabupaten Pesawaran, Paisaludin, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari aksi nyata PAN dalam membantu masyarakat serta memperkenalkan calon pemimpin yang memiliki program jelas dan terukur.

Baca juga:  Gerakan Pangan Murah Perdana di Lampung, 2 Ton Beras Premium Habis Terjual dalam 2 Jam

“PANsar ini adalah bentuk kepedulian kami kepada rakyat. Kami tahu harga-harga naik, dan masyarakat butuh uluran tangan. Sekaligus kami juga memperkenalkan Paslon Nomor 2 yang kami yakini mampu membawa perubahan dan kemajuan untuk Pesawaran,” ujarnya.

Warga Desa Sukadadi menyambut positif kegiatan ini. Salah satu warga, Pak Subekti (53), mengatakan bahwa pasar murah ini sangat membantu, terutama menjelang hari besar dan saat harga-harga meroket.

Baca juga:  Sat Lantas Polres Lampung Barat Lakukan Penyekatan Kendaraan, Imbau Masyarakat Waspadai Jalan Longsor dan Amblas

“Alhamdulillah sangat terbantu, ada harga sembako lebih murah. Harapan kami kegiatan seperti ini terus ada, bukan cuma saat kampanye saja,” ujarnya sambil tersenyum.

Kegiatan berlangsung tertib dan mendapat antusias tinggi dari masyarakat sekitar. PANsar menjadi bukti konkret peran partai politik dalam memberikan manfaat langsung kepada masyarakat, sekaligus menjadi sarana kampanye yang humanis dan menyentuh akar rumput.(Dewan GPS)

Berita Terkait

Kepergok Curi Motor, Pria Berhelm Kuning Nyaris Babak Belur Diamuk Masa
Modus Minta Tolong Antar, Pelaku Curanmor Dibekuk Polsek Metro Barat
Menjaga Asa Generari Bangsa, Walikota Eva Dwiana Serahkan Bantuan Perlengkapan Siswa SD dan SMP se-Kota Bandar Lampung
Beraksi di 23 TKP, Pelaku Curanmor di Bandar Lampung Ditangkap
Wakil Bupati Apresiasi Pringsewu sebagai Tuan Rumah ToT KKN Muhammadiyah-Aisyiyah 2026
Musrenbang Tumijajar, Fokuskan SDM dan Ekonomi Produktif
Dalam Perkara Korupsi APBPekon Sukoharjo III Barat TA 2023, Jaksa Tuntut 5 Tahun 6 Bulan Penjara. 
Bupati Pringsewu Buka City to City Grounded dan Seminar Kepemimpinan Daerah

Berita Terkait

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:34 WIB

Menkeu Purbaya Lantik 27 Pejabat Tinggi Pratama, Tekankan Integritas dan Peran Bea Cukai Jaga Pasar Domestik

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:29 WIB

Amin AK: Anjloknya IHSG Jadi Ujian Kepercayaan Pasar Modal Nasional

Rabu, 28 Januari 2026 - 12:13 WIB

Hasil Rapat KSSK, Menkeu Purbaya: Kondisi Fiskal, Moneter, Sektor Keuangan Terjaga Sepanjang 2025

Rabu, 28 Januari 2026 - 12:06 WIB

Adang Soroti Kesejahteraan Aparatur Kepaniteraan Pengadilan dan Optimalisasi Komisi Yudisial

Rabu, 28 Januari 2026 - 11:58 WIB

Kumpulkan Menteri di Hambalang, Presiden Prabowo Perkuat Kerja Sama Pendidikan Indonesia–Inggris

Selasa, 27 Januari 2026 - 13:01 WIB

Dalam Perkara Korupsi APBPekon Sukoharjo III Barat TA 2023, Jaksa Tuntut 5 Tahun 6 Bulan Penjara. 

Selasa, 27 Januari 2026 - 12:00 WIB

Menkeu Purbaya Tegaskan Komitmen Penguatan Keadilan Usaha dan Penanganan Hambatan Importasi

Selasa, 27 Januari 2026 - 11:58 WIB

Uji Materi UU Paten, DPR Pastikan Regulasi Berpihak pada Inovasi dan Kesejahteraan Publik

Berita Terbaru