Innova Hilang Kendali, Lima Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Pringsewu

- Editorial Team

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 12:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Globalpewartasakti.com | Pringsewu (GPS) –Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Lintas Barat Sumatera KM 44-45, Kelurahan Pajaresuk, tepatnya di kawasan Kuburan Cina, Pringsewu, Lampung, pada Sabtu (18/10/2025) sekitar pukul 08.30 WIB. Meskipun tidak menimbulkan korban jiwa, insiden ini menyebabkan tiga orang mengalami luka-luka dan harus mendapatkan perawatan medis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pringsewu.

 

Peristiwa nahas tersebut melibatkan empat kendaraan roda empat dan satu sepeda motor. Kendaraan yang terlibat antara lain Toyota Vios BE 1789 DO, Toyota Raize hitam BE 1909 AAR, Toyota Fortuner BE 1460 UR, Innova BE 1905 UA, serta satu unit sepeda motor Yamaha Mio BE 6736 YR.

 

Berdasarkan keterangan di lokasi, sebelum kecelakaan terjadi, tiga kendaraan yakni Toyota Vios, Toyota Raize, Toyota Fortuner, serta sepeda motor Yamaha Mio melaju dari arah Pringsewu menuju Pagelaran. Saat tiba di lokasi kejadian, Toyota Innova yang dikemudikan Mulyono datang dari arah berlawanan diduga hilang kendali dan berpindah ke sisi kanan jalan, sehingga menabrak tiga mobil serta satu sepeda motor dari arah berlawanan tersebut.

 

Akibat kecelakaan ini, tiga orang mengalami luka-luka dan segera dievakuasi ke RSUD Pringsewu untuk mendapatkan penanganan medis. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Adapun korban luka adalah Sarwanto (43), pengendara sepeda motor warga Pekon Blitarejo, Gadingrejo; Chosin Haris (50), pengemudi Toyota Vios; dan Sri Purwaningsih (50), penumpang Toyota Vios.

Baca juga:  Hadiri Workshop Alirun Cinta Bumi, Wamenpora Taufik: Generasi Muda Potensi Besar Menuju Indonesia Hijau

 

Kasat Lantas Polres Pringsewu, Iptu I Kadek Gunawan, mewakili Kapolres Pringsewu AKBP M. Yunnus Saputra, menjelaskan bahwa petugas kepolisian yang tiba di lokasi langsung melakukan pengaturan arus lalu lintas, olah tempat kejadian perkara (TKP), serta mengevakuasi kendaraan yang terlibat ke kantor Unit Gakkum untuk penyelidikan lebih lanjut.

 

Baca juga:  Pospam dan Posyan Ops Lilin Krakatau 2025 Intensifkan Patroli ke Tempat Wisata Lampung Timur

Menurut Kasat Lantas, insiden kecelakaan ini sempat menyebabkan arus lalu lintas tersendat karena pengguna jalan memperlambat laju kendaraan untuk melihat kondisi di lokasi. Namun, saat ini arus lalu lintas sudah kembali normal.

 

Pihak kepolisian masih menyelidiki penyebab hilangnya kendali pada kendaraan Toyota Innova. Kami mengimbau masyarakat agar selalu berhati-hati dan mengutamakan keselamatan saat berkendara.

 

“Pengemudi Toyota Innova diketahui bernama Mukhson (60), warga Kelurahan Pringsewu Selatan. Saat ini, yang bersangkutan masih dimintai keterangan oleh penyidik Unit Gakkum terkait peristiwa tersebut.” tandasnya (*)

 

 

 

 

Sumber : Humas Polres Pringsewu

Berita Terkait

Kepergok Curi Motor, Pria Berhelm Kuning Nyaris Babak Belur Diamuk Masa
Modus Minta Tolong Antar, Pelaku Curanmor Dibekuk Polsek Metro Barat
Menjaga Asa Generari Bangsa, Walikota Eva Dwiana Serahkan Bantuan Perlengkapan Siswa SD dan SMP se-Kota Bandar Lampung
Beraksi di 23 TKP, Pelaku Curanmor di Bandar Lampung Ditangkap
Wakil Bupati Apresiasi Pringsewu sebagai Tuan Rumah ToT KKN Muhammadiyah-Aisyiyah 2026
Musrenbang Tumijajar, Fokuskan SDM dan Ekonomi Produktif
Dalam Perkara Korupsi APBPekon Sukoharjo III Barat TA 2023, Jaksa Tuntut 5 Tahun 6 Bulan Penjara. 
Bupati Pringsewu Buka City to City Grounded dan Seminar Kepemimpinan Daerah
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:34 WIB

Menkeu Purbaya Lantik 27 Pejabat Tinggi Pratama, Tekankan Integritas dan Peran Bea Cukai Jaga Pasar Domestik

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:29 WIB

Amin AK: Anjloknya IHSG Jadi Ujian Kepercayaan Pasar Modal Nasional

Rabu, 28 Januari 2026 - 12:13 WIB

Hasil Rapat KSSK, Menkeu Purbaya: Kondisi Fiskal, Moneter, Sektor Keuangan Terjaga Sepanjang 2025

Rabu, 28 Januari 2026 - 12:06 WIB

Adang Soroti Kesejahteraan Aparatur Kepaniteraan Pengadilan dan Optimalisasi Komisi Yudisial

Rabu, 28 Januari 2026 - 11:58 WIB

Kumpulkan Menteri di Hambalang, Presiden Prabowo Perkuat Kerja Sama Pendidikan Indonesia–Inggris

Selasa, 27 Januari 2026 - 13:01 WIB

Dalam Perkara Korupsi APBPekon Sukoharjo III Barat TA 2023, Jaksa Tuntut 5 Tahun 6 Bulan Penjara. 

Selasa, 27 Januari 2026 - 12:00 WIB

Menkeu Purbaya Tegaskan Komitmen Penguatan Keadilan Usaha dan Penanganan Hambatan Importasi

Selasa, 27 Januari 2026 - 11:58 WIB

Uji Materi UU Paten, DPR Pastikan Regulasi Berpihak pada Inovasi dan Kesejahteraan Publik

Berita Terbaru