Hari Bhayangkara, Bupati Harapkan Polri Dukung Pringsewu Makmur

- Editorial Team

Selasa, 1 Juli 2025 - 12:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Globalpewartasakti.com | PRINGSEWU (GPS) – Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas mengharapkan momentum HUT ke-79 Polri (Hari Bhayangkara) dapat lebih meningkatkan persatuan dan kesatuan, mengutamakan kepentingan bangsa dan negara serta masyarakat di atas kepentingan pribadi dan golongan, guna mendukung terwujudnya Kabupaten Pringsewu MAKMUR (Mandiri, Aman, Kondusif, Maju, Unggul dan Religius). Harapan tersebut disampaikannya pada acara tasyakuran HUT ke-79 Polri di Mapolres Pringsewu, Komplek Perkantoran Pemkab Pringsewu, Klaten, Gading Rejo, Selasa (1/7/2025).

Bupati Pringsewu pada acara yang ditandai dengan prosesi pemotongan tumpeng oleh Kapolres Pringsewu, serta dihadiri Ketua DPRD Pringsewu Suherman, Dandim 0424 Letkol Inf.Dwi Djunaidi Mulyono, Kajari Pringsewu Raden Wisnu Bagus Wicaksono, Kepala Kantor Pertanahan Pringsewu Ulinuha, Kepala Balai Pemasyarakatan Pringsewu, Kepala BPS, Kepala Kementerian Agama dan Ketua Pengadilan Agama Pringsewu, Ketua MUI dan FKUB, tokoh lintas agama serta berbagai elemen masyarakat lainnya, juga mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-79 kepada seluruh jajaran Polres Pringsewu, dan berharap akan semakin kompak dan lebih baik lagi di masa mendatang.

Baca juga:  2.000 Tenaga Pendamping Profesional di PHK Menteri Desa dan PDT Secara Sepihak, Menambah Daftar PHK Massal Di Indonesia.

“Hari Bhayangkara tahun ini mengusung tema ‘Polri untuk Masyarakat’. Tema ini mewakili semangat seluruh jajaran Polri dalam menjalankan tugasnya memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat; menegakkan hukum, dan memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bupati Riyanto Pamungkas meyakini para personel Polres Pringsewu merupakan insan-insan profesional yang mendasarkan kinerjanya pada ilmu pengetahuan dan sistem hukum yang berlaku, amanah dan akuntabel. Serta menggunakan kewenangannya secara bijak dan santun kepada masyarakat.

Baca juga:  Bupati Pringsewu H. Riyanto Pamungkas Tinjau Operasional Dapur SPPG di Gadingrejo.

Sementara itu, Kapolres Pringsewu AKBP M.Yunnus Saputra, saat menyampaikan sambutan tertulis Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, mengatakan Polri terus bekerja sama dengan pihak lainnya untuk mengatasi permasalahan di masyarakat, agar pembangunan bisa terus berjalan.

“Kami menyadari bahwa stabilitas kamtibmas adalah prasyarat pertama pembangunan, oleh sebab itu Polri terus berkolaborasi untuk memitigasi bencana alam, menjadi problem solver dalam konflik sosial serta menanggulangi ancaman terorisme sebagai wujud nyata kehadiran negara di tengah masyarakat,” tuturnya.

Sejumlah keberhasilan Polri yang telah dicapai, juga turut disampaikan diantaranya suksesnya pengamanan penyelenggaraan Pemilu 2024 lalu. Namun polisi tidak bisa berpuas diri, mengingat masih banyak tantangan yang akan dihadapi.

Baca juga:  Miris Motor digelapkan kawan, berpura pura beli rokok.

“Kita semua tidak boleh berpuas diri karena ke depan masih banyak tantangan yang harus kita hadapi. Konflik geopolitik, perubahan iklim hingga disrupsi teknologi informasi masih terus terjadi,” katanya.

Sebelumnya, Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas juga menghadiri upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-79 di halaman Mapolres Pringsewu, Komplek Perkantoran Pemkab Pringsewu, Klaten, Gading Rejo, Selasa (1/7/2025). Upacara diikuti para personel Polri, TNI, ASN beserta berbagai elemen lainnya dengan inspektur upacara Kapolres Pringsewu AKBP M.Yunnus Saputra. (*)

Berita Terkait

Kepergok Curi Motor, Pria Berhelm Kuning Nyaris Babak Belur Diamuk Masa
Wakil Bupati Apresiasi Pringsewu sebagai Tuan Rumah ToT KKN Muhammadiyah-Aisyiyah 2026
Dalam Perkara Korupsi APBPekon Sukoharjo III Barat TA 2023, Jaksa Tuntut 5 Tahun 6 Bulan Penjara. 
Bupati Pringsewu Buka City to City Grounded dan Seminar Kepemimpinan Daerah
Pria di Pringsewu Ditangkap Polisi, Diduga Cabuli Keponakan Usia 5 Tahun
Tak Kuat Bertahan di Hutan, Buronan Pembunuhan Lapo Tuak Turun Gunung
Bupati Pringsewu Ajak ASN Membumikan Nilai-Nilai Shalat dalam Pelayanan Publik
UKW Dijadikan Syarat Kerja Sama Media, LBH PWRI Pringsewu Tegaskan: Ini Bukan Negara Administratif yang Membungkam Pers.

Berita Terkait

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:34 WIB

Menkeu Purbaya Lantik 27 Pejabat Tinggi Pratama, Tekankan Integritas dan Peran Bea Cukai Jaga Pasar Domestik

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:29 WIB

Amin AK: Anjloknya IHSG Jadi Ujian Kepercayaan Pasar Modal Nasional

Rabu, 28 Januari 2026 - 12:13 WIB

Hasil Rapat KSSK, Menkeu Purbaya: Kondisi Fiskal, Moneter, Sektor Keuangan Terjaga Sepanjang 2025

Rabu, 28 Januari 2026 - 12:06 WIB

Adang Soroti Kesejahteraan Aparatur Kepaniteraan Pengadilan dan Optimalisasi Komisi Yudisial

Rabu, 28 Januari 2026 - 11:58 WIB

Kumpulkan Menteri di Hambalang, Presiden Prabowo Perkuat Kerja Sama Pendidikan Indonesia–Inggris

Selasa, 27 Januari 2026 - 13:01 WIB

Dalam Perkara Korupsi APBPekon Sukoharjo III Barat TA 2023, Jaksa Tuntut 5 Tahun 6 Bulan Penjara. 

Selasa, 27 Januari 2026 - 12:00 WIB

Menkeu Purbaya Tegaskan Komitmen Penguatan Keadilan Usaha dan Penanganan Hambatan Importasi

Selasa, 27 Januari 2026 - 11:58 WIB

Uji Materi UU Paten, DPR Pastikan Regulasi Berpihak pada Inovasi dan Kesejahteraan Publik

Berita Terbaru